Pages

Friday, September 22, 2017

Jujur dalam islam



Jujur dalam islam adalah jalan kebajikan (al bir). Jujur adalah suatu perbuatan yang mencerminkan antara adanya kesesuaian hati, perkataan dan perbuatan. Apa yang diniatkan dalam hati kita, diucapkan oleh isan kita dan digambarkan oleh perbuatan kita itulah yang sebenarnya terjadi. Jujur merupakan suatu perintah allah SWT yang seharusnya menjadi identitas seorang musim sebagaimana firman AllahSWT dalam surah al baqarah ayat 42 yang arinya:” dan janganlah kamu campur adukkan kebenaran dengan kebatilan dan ( janganlah) kamu sembunyikan kebenaran sedang kamu mengetahuinya”.  Jujur dalam islam  merupakan suatu kebaikan ( ahlak mahmudah) sebagaimana hadist rasulullah SAW yang berbunyi: “sesungguhnya kejujuran menunjukan kepada kebaikan, dan sesungguhnya kebaikan menunjukan kepada surga, dan sesungguhnya seorang laki- laki benar- benar telah jujur sehingga dia dicatat disisi Allah sebagai orang jujur. Sesungguhnya kebohongan itu menunjukan kedzalima, dan sesungguhnya kedzaliman itu menunjukan neraka dan sesungguhnya seorang laki- laki telah berbuat dusta hingga ia dicatat disisi Allah sebagai pendusta.
Dalam islam ada tiga medan utama kejujuran yakni:
1.      Jujur dalam niat.
Artinya disini yaitu benar dalam niat dan tujuan. Ini menuntut keiklasan niat semata- mata karena allah SWT. Janganlah seorang hamba beribadah karena ingin mendapat pujian, kedudukan, pangkat, dan pencitraan di masyarakat. Karena itu dapat merusak nilai ibadah kita seperti api yang membakar kayu. Jadilah seseorang yang jujur karena itu tidak akan memperlambat tugas kita dalam mentranfer kebaika bagi umat manusia dengan ikhlas hanya mencari ridho allah SWT.
2.      Jujur dalam ucapan
Jujur dalam ucapan menuntut seseorang untuk tidak berkata dusta dalam bentuk apapun. Rasulullah SAW bersabda yag artinya berbunyi” katakanlah yang jujur meskipn itu pahit”.
3.      Jujur dalam amal.
Jujur dalam amal adalah ada kesesuaian antara perkataan dengan perbuatan yang kita lakukan.

No comments:

Post a Comment